Pengertian Public Relation, Pemasaran dan Periklanan

Yahoo~
Sudah lama kakak tidak menulis artikel lagi.

Yang saya ingat terakhir menulis artikel soal Dragon Nest The Animation episode 1 yak, hehehe.

 

Oke, kali ini kakak akan share soal materi kuliah.

Public Relation (PR), Pemasaran dan juga Periklanan. Apa itu? Apa fungsi masing-masing dari mereka?
Penasaran? Yuk, simak penjelasannya.



Public Relation (PR)

Merupakan fungsi manajemen dimana menajemen mengevaluasi perilaku masyarakat, mengidentifikasi dan mencari tahu minat masyarakat, kemudian menyusun program dan melaksanakannya untuk menciptakan suatu pengertian di masyarakat.

 

Funfsinya : Mengabdi kepada kepentingan umum, memelihara komunikasi yang baik, menitik beratkan kepada moral dan tingkah laku yang baik.

 

Pemasaran.

Pemasaran adalah tindakan - tindakan yang menyebabkan berpindahnya hak milik atas  barang jasa dan yang menimbulkan distribusi fisik mereka.

 

Fungsinya :

  1. Fungsi Pertukaran, dimana terdiri dari fungsi pembelian dan penjualan.

  2.  Fungsi Fisis, meliputi : Fungsi pengangkutan, penyimpanan dan pemrosesan.

  3. Fungsi penyediaan sarana, meliputi : infomasi pasar, penanggungan risiko, pengumpulan, komunikasi, standarisasi, penyortiran dan pembiayaan.


 

Periklanan

Iklan adalah segala sesuatu bentuk pesan tentang suatu produk yang disampaikan lewat media dan dibiayai oleh pemrakarsa yang dikenal serta ditunjukkan kepada sebahagian atau seluruh masyarakat.
Fungsinya : Sebagai sumber informasi, kegiatan ekonomi, pembagi beban biaya, sumber dana media, identitas produsen, sarana kontrol.

 

Ok, sekian dulu dari kakak.

Sampai jumpa dilain waktu~

[caption id="attachment_486" align="aligncenter" width="300"]Pengunjung yang baik selalu meninggalkan jejak. Minimal Komen ya, terimakasih lagi kalau mau share ^_^ Pengunjung yang baik selalu meninggalkan jejak. Minimal Komen ya, terimakasih lagi kalau mau share ^_^[/caption]

Komentar